Setelah hanya posting di Facebook dan DeviantArt, hari ini aku putuskan bikin blog. Ia akan jadi tempatku mengunggah lukisan-lukisanku. Aku melihat tak banyak seniman Indonesia melukis digital -- beberapa melakukan di Photoshop dan Corel, tapi sangat sedikit yang menggambar lewat perkakas kecil seperti ponsel Android dan iPhone. Jadi aku buat blog Lukisan Android ini, yang sekaligus sebagai galeri onlineku. Selain memawadahi karya yang kugarap di hape Cross A7#, blog ini akan memperkenalkan gaya anyar dalam melukis agar perupa nusantara tak melulu menggambar di kanvas atau kertas.
Aku menyukai bentuk digital karena ia sesuai dengan media saat ini: dunia maya, dunia digital. Ia juga tidak ribet, tak perlu scan atau foto dulu sebelum upload. Sebenarnya aku juga melukis di kertas, dengan pensil dan pulpen, dan dengan cat air, tapi karya tradisional macam itu biarlah kupamerkan secara tradisional pula -- melalui centelan figura di dinding.
Blog ini akan berisi tak hanya upload-an lukisan Androidku tapi juga pelajaran menggambar dan tips-tips melakukannya. Jika kau ada di Facebook, silakan ikuti halamanku di David Khoirul's Drawings.
Salam untukmu dan selamat datang.
0 comments: